Ciri Ciri hamil 1 minggu atau Tanda-tanda kehamilan yang paling umum biasanya timbul rasa cepat lelah, mual-mual atau muntah dan juga terlambat mens/haid. Segera setelah Anda telah hamil, mungkin mulai ada perasaan sering muntah. Selain itu anda mungkin akan menyadari bahwa payud4ra Anda telah menjadi lebih penuh dan menjadi lebih lembut. Perubahan suasana hati, depresi, sembelit dan pusing juga merupakan ciri ciri orang hamil yang umum. Gejala kehamilan bervariasi dari wanita satu dengan wanita lainnya. Beberapa wanita bahkan tidak mengalami gejala awal kehamilan seperti yang akan kita bahas pada artikel ini.
Meskipun gejala awal kehamilan adalah hampir sama dengan banyak kondisi medis lainnya, ada beberapa tanda-tanda yang unik untuk kehamilan. Jika Anda mampu mengenali ciri ciri hamil 1 minggu tersebut, sekarang saatnya untuk mengkonfirmasi dengan tes kehamilan (tespek). Nah apa anda dan pasangan seang merencanakan untuk segera hamil dan segera memiliki anak? Kalau iya maka akan sangat penting buat anda dan juga pasangan anda untuk mengetahui apa saja tanda-tanda awal kehamilan. Silahkan lanjutkan untuk mengetahui info tentang ciri hamil satu minggu di bawah ini:
Apa saja ciri ciri hamil 1 minggu itu?
1. Ciri – ciri wanita hamil 1 minggu yaitu terlambat datang bulan (mens/haid)
Terlambat datang bulan (haid/mens) adalah salah satu gejala awal atau ciri ciri orang hamil yang paling menonjol dari kehamilan. Ini adalah salah satu ciri ciri hamil yang paling umum dan mudah diketahui apabila wanita tersebut selalu teratur mensnya setiap bulan. Sebagian wanita bisa tahu bahwa mereka hamil bila ada keterlambatan mens, tentu saja bagi wanita yang sebelumnya selalu tepat waktu mensnya. Jika anda sudah terlambat mens satu sampai tiga minggu maka Anda harus melakukan tes kehamilan untuk memastikan. Meskipun terlambat mens tidak selalu merupakan indikasi kehamilan, wanita dengan sindrom ovarium polikistik juga dapat memiliki menstruasi yang tidak teratur dan tertunda .
2. Tanda tanda orang hamil 1 minggu yaitu merasa cepat lelah
Anda mungkin merasa sering mengantuk dan kelelahan yang tidak biasa dibanding kondisi normal dalam minggu pertama kehamilan. Selama kehamilan, kelelahan terjadi karena ada pengingkatan hormon progesteron dan penurunan tingkat gula darah.
3. Ciri ciri hamil 1 minggu yaitu mual dan muntah
Ciri ciri orang hamil yang paling umum lainnya adalah rasa mual. Segera setelah Anda telah hamil, anda mungkin ada perasaan mual dan mau muntah. Mual dalam kehamilan disebut sebagai ‘morning sickness‘. Meskipun mual adalah gejala yang sangat umum dari kehamilan 1 minggu atau hamil 2 minggu, beberapa wanita ada yang tidak mengalaminya sama sekali .
4. Tanda-tanda wanita hamil 1 minggu lainnya yaitu Mengalami Ngidam
Pada awal-awal kehamilan ada wanita hamil yang mengalami ngidam, yaitu keinginan untuk makan – makanan yang tidak sama. Terkadang makanan yang diminta wanita ngidam itu aneh dan sedang tidak musimnya, seperti ingin makan mangga muda, padahal sedang tidak musim mangga.
5. Merasa pusing dan sakit kepala
Sering sakit kepala juga dilaporkan oleh banyak perempuan di tahap awal kehamilan mereka. Hal ini karena peningkatan tingkat hormon akibat kehamilan.
6. Indera Penciuman lebih Sensitif dibanding biasanya
Selain 5 hal diatas ada satu lagi ciri ciri hamil yang sering dialami oleh wanita yang sedang hamil, pada beberapa wanita yang hamil merasakan indra penciuman jadi lebih sensitif. Selama kehamilan sebagian besar perempuan menjadi lebih sensitif dan reaktif terhadap bau di sekitar mereka. Bahkan aroma kecil di sekitar tampaknya sangat mengganggu lubang hidung Anda.
7. Pembesaran Buah D4da dan terasa lebih lembut
Anda mungkin menyadari bahwa payud4ra Anda menjadi lebih penuh dan menjadi lebih lembut. Di awal dua minggu setelah pembuahan , Anda mungkin merasakan juga kesemutan dan bahkan melihat pembuluh darah biru di payud4ra Anda.
Itulah beberapa ciri ciri orang hamil pada umumnya. Dan buat Anda yang mengetahui ciri-ciri hamil 1 minggu diatas sedang terjadi pada anda, terutama kalau anda yang biasanya selalu tepat waktu mensnya, ternyata terlambat satu minggu lebih, sebaiknya anda coba lakukan tespek dan memeriksakan diri ke bidan atau ke dokter jika anda tidak meyakini apakah benar sedang hamil atau tidak. Untuk memastikannya dapat dilakukan tes dengan ultrasonografi atau lebih dikenal dengan ultrasonografi. Langkah ini adalah yang paling akurat serta terjamin kebenarannya sampai hari.
Tanda-tanda kehamilan 1 minggu lainnya yang bisa terjadi antara lain terjadi perubahan suasana hati, depresi, dan sembelit. Semoga artikel tentang ciri ciri hamil 1 Minggu ini dapat bermanfaat buat anda terutama yang sedang merencanakan untuk segara hamil.